animasi

CURSOR

Rabu, 01 Mei 2019

CERITA MEMBUAT TUGAS KELOMPOK PART2

Assalamualaikum wr wb.

               Hallo semuanya!!! apa kabar? alhamdulillah sehat semua ya.
balik lagi sama sayazaenal,kali ini saya mau terusin cerita yang kemarin,ya bisa dibilang ini lanjutannya dan perkembangan tentang web e-commerce/online shop yang saya dan teman-teman saya kerjakan.

               Kemarin saya lupa ngassi tau,kami menggunakan open source untuk tampltenya yaitu dengan menggunakan opencart.Di online shop kami kali ini telah lengkap semua produk dan fitu-fitur lainnya,ya bisa di bilang sudah rampung/selesai.

               Kendala kami dalam membuatnya yaitu pada saat membuat databasenya kami cukup kesuliltan,namun berkat kerjasama tim kami yang baik kami dapat mengatasinya,nah online shop kami diberi nama ZV store,yaitu online shop yang menjual vape atau rokok elektrik jaman now yang sedang digandrungi orang dewasa dan remaja,kami menyediakan semua seputar vape.

                Buat kamu yang juga menyukai vape bisa mampir ke online shop kita nanti saya taro linknya dibawah.

                 Mungkin segitu dulu untuk kali ini jika ada yang baru lagi bakal saya tuis lagi disini sekian dan terimakasih,semoga bermanfaat.
             

MAY DAY!!!


             May Day adalah satu peristiwa besar sejarah, sebuah memori kolektif kaum buruh. May Day diperingati untuk mengenang sebuah tragedi yang pernah menimpa kaum buruh di Chicago pada tahun 1886. Pada peristiwa itu, polisi Chicago menembaki kaum buruh dengan brutal ketika mereka sedang menggelar aksi untuk menuntut delapan jam kerja. Tidak hanya itu, beberapa pimpinan buruh yang terlibat dalam demontrasi tersebut juga ditangkap dan dihukum mati. May Day, dengan demikian, bukanlah peringatan yang bermakna biasa. May Day adalah hari berkabungnya kelas buruh, yang dalam pemaknaan selanjutnya menjadi hari untuk mengingat bahwa kelas buruh adalah kelas yang tertindas di dalam sistem kapitalisme ini.
Penetapan 1 Mei sebagai hari buruh internasional terjadi pada tahun 1889. Keputusan ini merupakan salah satu hasil dari kongres Internasionale Kedua yang diselenggarakan pada bulan Juli tahun 1889 di Paris. Tokoh terkemuka dalam pertemuan internasional ini adalah Fredrick Engels, yang  bersama-sama dengan Marx menulis Manifesto Komunis. Sejak saat itulah, tanggal 1 Mei kemudian diperingati sebagai Hari Buruh Internasional. Dan selain sebagai peringatan dan penghormatan terhadap pembantaian pernah terjadi di Chicago tersebut, May Day juga sebagai upaya kelas buruh untuk menumbangkan kapitalisme.
Di Indonesia, May Day mulai diperingati pada tahun 1920. Bahkan Indonesia tercatat sebagai negara Asia pertama yang merayakan 1 Mei sebagai hari buruh. Melalui UU Kerja No. 12 Tahun 1948, pada pasal 15 ayat 2, yang berbunyi “Pada hari 1 Mei buruh dibebaskan dari kewajiban kerja”, kaum buruh Indonesia, pada masa itu, tiap tahun selalu memperingati May Day. Ini berarti sudah sejak lebih dari 90 tahun yang lalu May Day telah diakui sebagai harinya kaum buruh di Indonesia. Tetapi pada jaman Orba, tepatnya setelah peristiwa ’65, May Day tidak pernah lagi diperingati. May Day dianggap sebagai kegiatan politik yang subversif dan berideologi komunis. Pasca runtuhnya Soeharto ’98, buruh diperbolehkan lagi untuk memperingati May Day.
Jelas, dengan mengingat sejarahnya, May Day harus menjadi peringatan dengan karakter yang revolusioner. May Day bukanlah kenangan terhadap suatu “romantisme” yang diperingati layaknya hari raya keagamaan, hari ulang tahun, atau hari jadi sebuah pernikahan yang sarat  dengan kesenangan dan hura-hura. Lebih jauh, May Day adalah sebuah momentum untuk membangun kesadaran kelas dan memperkuat “persenjataan” politik.
Rosa Luxemburg, seorang revolusioner Marxis, yang bersama-sama dengan Karl Liebknecht pernah memimpin pemberontakan Spartakus di Berlin, berkata: ”Ide utama brilian dari May Day adalah gerakan maju massa proletar dengan segera, aksi massa politik dari jutaan buruh yang sebelumnya dipecah-pecah oleh negara melalui parlementarisme, yang kebanyakan hanya bisa mengekspresikan kehendaknya melalui kotak suara, melalui pemilihan perwakilan mereka.”
Tulisan Rosa memberi pengertian bahwa May Day, pada setiap tahapnya, harus terus bisa mencapai makna yang luar biasa. Dalam konteks buruh di Indonesia, peringatan May Day tahun ini harus bisa menjadi periode yang paling bergejolak dibanding sebelumnya. Sekarang adalah periode krisis ekonomi dan politik di negeri ini. May Day bisa menjadi media untuk mengumpulkan seluruh kaum buruh dengan memunculkan isu dan slogan yang sama. Terkait dengan isu kenaikan harga BBM, dan sebagai rentetan dari aksi-aksi buruh kemarin,  May Day bisa mem-blow up kebobrokan rejim SBY dan partai-partai borjuis lainnya dan memajukan slogan-slogan sosialis. Bahkan bagi Lenin, May Day adalah hari yang tepat untuk melakukan perjuangan terbuka menuju sosialisme.

Namun, tak bisa kita pungkiri, di sana-sini telah tejadi penurunan kualitas dalam menginterpretasikan May Day. Beberapa serikat buruh yang punya basis massa besar, dalam sebuah harian surat kabar di Surabaya, menegaskan bahwa mereka akan memperingati May Day dengan acara dangdutan dan pagelaran musik. Sebagaimana dikatakan oleh salah seorang pengurus federasi serikat buruh tersebut, bahwa hal ini supaya massa buruh tidak jenuh karena sehari-hari sudah berkutat dengan pekerjan di pabrik, dan dengan cara seperti ini, buruh dapat benar-benar menikmati libur sehari mereka di hari besar buruh ini.
Tentu pikiran di atas merupakan bentuk degenerasi yang harus segera dikritisi. May Day harus berarti perjuangan politik, bukan pagelaran budaya atau perayaan hari besar layaknya hari raya. May Day bahkan harus mampu mengilhami perjuangan buruh selanjutnya ke arah perjuangan kelas yang solid; mampu menggetarkan hati dan membuat takut kaum kapitalis; menggerakkan ‘kesadaran kelas’ kaum buruh menuju pemahaman bahwa revolusi sosialis adalah satu-satunya jalan menuju pembebasan kaum buruh.
Hari ini dunia sedang bergejolak dan kapitalisme mulai dipertanyakan oleh ratusan juta rakyat. Fenomena okupasi “Wallstreet” adalah bukti kapitalisme telah goyah bahkan di negeri dimana paham kapitalisme sangatlah kuat. Kapitalisme telah berayun ke bawah dan semakin bergerak ke dasar. Tajamnya kontradiksi ini penting sekali untuk segera direspon. May Day adalah acara besar yang tepat untuk meresponnya, dengan memberi kesimpulan akhir yang jelas: tak ada jalan lain untuk membebaskan buruh dari penindasan kapitalisme kecuali dengan jalan revolusi sosialis!
Di saat kapitalisme sudah memasuki krisis, reformasi sudah menemui jalan buntu. Bahkan di Indonesia ia sudah menemui jalan buntu sejak lama. Kita ingat Reformasi 1998 yang gagal. Kaum buruh sekarang sedang mencari jalan keluar dari jalan buntu reformisme ini. Setiap harinya mereka semakin tergiring ke jalan revolusioner.  Aksi-aksi buruh dalam menyikapi rencana kenaikan harga BBM kemarin telah menunjukkan hal itu. Bagi kaum buruh hari ini reformasi di bawah kapitalisme adalah cerita masa lalu. Oleh karena itu, arus reformisme seharusnya sudah tidak menemukan ruang lagi. Jika masih ada serikat buruh yang bergerak mundur, harus diwaspadai, berarti ada upaya-upaya yang kuat dari kaum reformis yang berada di serikat-serikaksiat buruh untuk mengalihkan perjuangan buruh yang mulai menapak ke arah revolusioner ini kembali ke arah normatif-ekonomik; arah sempit yang tidak bisa menawarkan jalan keluar dari kesengsaraan dan penindasan. Upaya kaum reformis akan selalu mengarah ke situ: mengubah watak May Day menjadi sekedar hari istirahat dan rekreasi, bukan sebagai hari perjuangan politik. Untuk para pemimpin serikat buruh yang reformis, May Day hanya dimaknai sebagai hari libur internasional kaum buruh.
May Day, sekali lagi, dilihat dari kesejarahannya, merupakan peringatan atas peristiwa bersejarah guna menciptakan perjuangan yang lebih revolusioner menuju pembebasan kaum buruh dari penindasan kapitalisme. Hal ini juga berarti perjuangan kaum buruh untuk mewujudkan cita-cita sosialisme. Untuk mempertegas tujuan utama dari peringatan May Day, Rosa menulis, bahwa May Day merupakan aksi dari solidaritas internasional dan sebagai taktik perjuangan bagi perdamaian dan sosialisme


Rabu, 27 Maret 2019

CERITA PEMBUATAN TUGAS KELOMPOK

Assalamualaikum Wr.Wb

Hallo semua balik lagi dengan saya Muhamad Zaenal Fikri Aji,Kali ini Saya ingin menulis tentang cerita saya dan teman-teman dalam membuat OnLine Shop berbasis Web.Saya dan teman-teman saya mendapatkan tugas tentang pembuatan OnLine Shop.
Kita membagi beberapa bagian ada yang menjadi Frontend dan Backend,disini saya kebagian menjadi Backend bersama teman saya.Kami memulai kerja kelompok kami pada hari senin lalu.Kami membuatnya dengan menggunakan Xamp dan MySql untuk database.
Perkerjaan kami bisa disebut sangat premature karena kami baru mengerjakannya dan pembuatan ini membutuhkan waktu yang cukup lama dikarenakan saya dan teman-teman juga memiliki tugas lain yang tidak kalah penting,tidak kalah sulit,dan tidak kalah kelompok.Sehingga kami harus benar-benar pintar dalam membagi waktu.
Sejauh ini kami belum menemukan kendala,mungkin karna kami baru memulainya,namun kami berharap semoga kami tidak menemukan kesulitan yang begitu sulit.

Mungkin cukup sekian dulu cerita dari saya karena tugasnya juga belum jadi,tapi sudah memiliki perkembangan yang cukup baik,samapi bertemu di cerita selanjutnya,ketika sudah beres.TERIMAKASIH SUDAH MEMBACA.















MUHAMAD ZAENAL
53417818
2IA08

Sabtu, 26 Januari 2019

INTERNET DAN NEW MEDIA

PENULISAN
PENGANTAR TEK.INTERNET DAN NEW MEDIA


DOSEN :
MOCHAMMAD WISUDA SARJONO

OLEH :
MUHAMMAD ZAENAL FIKRI AJI (53417818)


FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
UNIVERSITAS GUNADARMA
2019


 Internet dan New Media



Apa Itu Internet?

Internet adalah suatu jaringan komunikasi yang menghubungkan satu media elektonik dengan media yang lainnya. Standar teknologi pendukung yang dipakai secara global adalah Transmission Control Protocol atau Internet Protocol Suite (disingkat sebagai istilah TCP/IP). TCP/IP ini merupakan protokol pertukaran paket (dalam istilah asingnya Switching Communication Protocol) yang bisa digunakan untuk miliaran lebih pengguna yang ada di dunia. Sementara itu, istilah “internetworking” berarti cara/prosesnya dalam menghubungkan rangkaian internet beserta penerapan aturannya yang telah disebutkan sebelumnya.

Pengguna Internet

Dari tahun ketahun pengguna internet selalu meningkat. Yang dulunya internet itu merupakan sesuatu yang baru, sekarang internet sudah menjadi sesuatu yang biasa saja bagi manusia millennial zaman sekarang. Mulai dari anak kecil sampai orang dewasa pasti sudah fasih menggunakan internet.

Bahkan sekarang sudah banyak toko-toko yang menyediakan fasilitas internet atau wifi di setiap sudut tempat tersebut sehingga kita lebih mudah menjelajah internet dimana saja.

Definisi New Media


Definisi new media secara eksklusif merujuk pada teknologi komputer yang menekankan bentuk dan konteks budaya yang mana teknologi digunakan, seperti dalam seni, film, perdagangan, sains dan diatas itu semua internet. Sementara Digital media merupakan kecenderungan kepada kebebasan teknologi itu sendiri sebagai karakteristik sebuah medium, atau merefleksikan teknologi digital (Dewdney and Ride. 2006 : 8 & 20).


Pandangan New Media

New media merupakan media yang dapat meningkatkan interaksi sosial antar manusia contohnya melalui beberapa jejaring sosial namun tetap sesuai kaidah dan norma kesopan santunan Media baru yang saat ini sedang populer adalah handphone atau smartphone.

Zaman sekarang, bagi sebagian besar masyarakat handphone adalah suatu kebutuhan yang sangat penting bahkan sangat diperlukan. karena semakin berkembangnya teknologi handphone tidak hanya digunakan untuk media komunikasi saja seperti sms atau telpon saja. Sekarang banyak handphone yang menyediakan fitur-fitur untuk browsing,chatting dan lain-lain. New Media merupakan perkembangan baru dari media-media yang telah digunakan manusia. Karakternya yang merupakan bentuk digital tentu memudahkan dalam bertukar informasi dan berbagai kegiatan lainnya. Namun dalam perkembangannya, New Media bisa memberikan nilai negatif juga, yaitu dapat mengakses situs yang berbau porno dan kekerasan dengan mudah dan memberikan efek ketagihan bagi penggunanya. Jadi sudah seharusnya perkembangan New Media diikuti juga dengan kebijakan orang yang memanfaatkannya.

Komponen New Media

1. Smartphone
Smartphone dapat dijadikan sebagai New Media karena dengan smartphone kita dapat mengakses beberapa situs jejaring sosial diantaranya facebook, twitter, email, plurk, foursquare, path, dan lain sebagainya. Dengan smartphone kita dapat lebih cepat mendapatkan informasi yang kita inginkan atau juga memberikan informasi yang kita dapatkan sesuai kenyataan. Misalnya di Twitter kita bisa mendapatkan informasi tentang keajadian sekitar dengan memfollow akun yang berhubungan dengan berita yang baru.

2. Internet
Internet dijadikan sebagai komponen New Media karena dengan Internet kita dapat mengakses berbagai informasi dimanapun kita berada. Internet memudahkan kita untuk melakukan sebuah interaksi sosial dengan manusia sekitar.

3. Komputer
Komputer dijadikan sebagai komponen New Media karena komputer juga dapat memudahkan kita mendapatkan informasi. Ketiga komponen diatas tidak dapat saling dipisahkan. Ketiga komponen diatas saling berkaitan dan harus seimbang dalam pemakaiannya.

Manfaat New Media

1. Globalisasi dan media baru
Munculnya media baru telah meningkatkan komunikasi antara orang di seluruh dunia dan Internet. Ini telah memungkinkan orang untuk mengekspresikan diri melalui blog, website, gambar, dan lainnya user-generated media.

2. Sebagai alat untuk perubahan sosial
New Media komponen yang mengutip aktivis sebagai alat untuk perubahan yang belum dibahas secara luas seperti itu oleh akademisi. New Media juga menemukan digunakan dengan gerakan sosial yang kurang radikal seperti Kampanye Pelukan Gratis. Menggunakan website, blog, dan video online untuk menunjukkan efektivitas dari gerakan itu sendiri.

3. Keamanan nasional
New Media juga baru-baru menjadi menarik bagi komunitas spionase global karena mudah diakses secara elektronik dalam format database dan karenanya dapat cepat diambil dan sebaliknya direkayasa oleh pemerintah nasional. Terutama yang menarik bagi komunitas spionase adalah Facebook dan Twitter, dua situs di mana orang bebas mengungkapkan informasi pribadi yang kemudian dapat disaring melalui dan diarsipkan untuk penciptaan otomatis berkas pada kedua orang bunga dan rata-rata warga negara.

4. Interaktivitas dan media baru
Interaktivitas telah menjadi istilah untuk sejumlah media baru menggunakan opsi berkembang dari penyebaran cepat dari jalur akses Internet, digitalisasi media, dan konvergensi media. Pada tahun 1984, Rice didefinisikan sebagai media baru teknologi komunikasi yang memungkinkan atau memfasilitasi pengguna-untuk-pengguna interaktivitas dan interaktifitas antara pengguna dan informasi. New Media perubahan terus menerus karena selalu diubah dan didefinisikan ulang oleh interaksi antara pengguna, teknologi baru, perubahan budaya, dll

Hubungan Internet dan New Media

Internet dan New Media merupakan suatu kesautuan yang tidak dapat dipisahkan. Tanpa internet, New Media tidak akan bergerak begitu pula sebaliknya. Dengan adanya hubungan antara Internet dan New Media, kita dapat dengan mudah mendapatkan sesuatu informasi secara up to date. Oleh sebab itu kenapa Internet dan New Media dapat berkembang dengan pesat karena kita dapat mencari sesuatu/informasi secara up to date. Tidak seperti dulu, untuk mendapatkan suatu informasi/berita kita harus mendengarkan saja dari radio/televise. Dan juga Internet dan New Media sekarang sudah sangat mudah digunakan oleh semua kalangan dari anak-anak sampai orang dewasa, bahkan orang tua.
Dampak Buruk
1. Terbukanya informasi menimbulkan kemungkinan pencurian data pribadi. Hal ini biasa dilakukan hacker dengan tujuan-tujuan tertentu.
2. Virus. Terbukanya arus informasi dan komunikasi juga dapat membawa virus yang berkedok aplikasi dengan mudah menyebar.
3. Rasa ketagihan berlebihan, contohnya pada saat bermain game online atau jejaring social.

Beberapa Contoh Aplikasi Di Dalam Internet Yang Mengembangkan New Media

1. Search Engine
Memudahkan dalam mencari informasi yang terdapat di internet, contohnya Google, Altavista, Yahoo dan website sejenisnya yang merupakan aplikasi pencarian sejumlah kata yang terdapat didalam website untuk mencari berita.
2. Video Sharing
Youtube website sejenisnya yang menyediakan layanan membagikan video atau menampilkannya sebagai sarana hiburan dan berita secara audio visual.
3. Social Media
Twitter, Facebook, Instagram dan website sejenisnya yang menyediakan layanan mini blog dan social network sebagai sarana komunikasi langsung yang sengaja dibagikan kepata publik.

Kesimpulan

Internet dan New Media merupakan suatu wadah baru bagi suatu informasi/media yang digunakan untuk mempercepat sampainya suatu informasi. Internet dan New Media merupakan sesuatu yang saling terikat antara satu sama lainnya. Banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh apabila kita dapat menggunakannya dengan bijak. Akan tetapi, akan menjadi pedang bagi kita sendiri apabila kita tidak dapat menggunakannya dengan bijak. Jadi gunakanlah Internet dan New Media dengan bijak.



Daftar Pustaka